Nabirekab.go.id,- Jum’at (01/05), Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tanggal 2 Mei 2015, Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire, mengadakan kegiatan Jalan Sehat bersama, yang melibatkan para pelajar siswa dan siswi mulai dari SD, SMP/MTs, SMA / SMK//MA, serta para guru dan sejumlah pihak dilingkungan Dinas Pendidikan. Kegiatan Jalan sehat kali ini boleh dibilang sangat menarik, karena selain alasan kesehatan, juga ada hadiah hiburan dari Bank Papua dan Bank BNI bagi para peserta yang beruntung mendapatkan undian doorprize.
Kegiatan ini mengambil titik kumpul dan start di halaman kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire, mulai pukul 06.00 WIT, dan dilepas oleh Kepala Dinas Pendidikan, yang diwakili oleh Kepala Bidang SMP Dominikus Lokobal, S.Ag, dengan mengambil rute perjalanan mulai dari Jalan Pepera, Jalan Merdeka, Jalan Yosudarso, Jalan Sisingamangaraja dan kembali finish di halaman kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire, berakhir hingga Pukul 09.00 WIT.
Sepanjang Perjalanan kegiatan ini sangat mendapat antusias dari siswa-siswi mau pun para guru-guru dan pegawai yang ada di Dinas Pendidikan, ini terlihat dengan begitu banyaknya bahkan ribuan peserta Jalan Sehat yang hadir pada kegiatan tersebut. Jalan Sehat ini juga dimeriahkan oleh Marching Band yang ditampilkan oleh siswa siswi berbakat dari SMK Negeri I dan SMP YAPIS Nabire.
Kegiatan pun diakhiri dengan penarikan undian door prize serta pemberian hadiah kepada peserta yang beruntung berdasarkan penarikan kupon nomor undian yang sebelumnya sudah dibagikan kepada peserta. Meskipun tidak semua peserta mendapat hadiah, namun kegiatan kali ini cukup memberikan hiburan dan menjadi salah satu ajang silaturahmi kepada seluruh peserta yang hadir. (U.R)
474 orang membaca tulisan ini