NABIRE – Pada hari Rabu tanggal 20 November 2013 bertempat di ruang Sekretaris Daerah Kabupaten Nabire dilaksanakan serah terima empat jabatan Kepala Distrik dilingkungan Pemerintah Kabupaten Nabire yang disaksikan langsung oleh Bupati Nabire Isaias Douw, Sos, juga dihadiri oleh Para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Kepala Tata Pemerintahan dan Otda.
Dalam kesempatan ini pula Bupati Nabire memberikan arahan kepada Kepala Distrik yang baru melakukan serah terima jabatan bahwa menjelang Pemilu 2014 yaitu Pemilu Legislatif, Presiden dan Pilkada Bupati Nabire, diharapkan Kepala-kepala distrik agar dapat menjaga wilayahnya masing-masing agar tetap aman dan kondusif, supaya masyarakat dapat beraktifitas sehari-hari dengan nyaman.
Bupati Nabire juga berjanji akan mengadakan pengecekan langsung ke Distrik-distrik, disebabkan banyaknya laporan-laporan atau masukan-masukan dari masyarakat yang mengatakan Kepala Distrik juga Sekretaris Distrik jarang berada ditempat, dan juga memerintahkan Asisten Bidang Tata Praja dan Kepala Bagian Tata Pemerintahan dan Otda untuk melakukan pembinaan-pembinaan kepada para kepala distrik.
Serah terima jabatan kepala distrik ini berdasarkan Surat Keputusan Bupati Nabire nomor SK. 821.2-72 tertanggal 11 oktober 2013 dan keempat kepala distrik yang melakukan serah terima jabatan tersebut yaitu :
1. Distrik Teluk Umar dari pejabat lama Yohanis Gobai, S.Sos ke pajabat baru Alanthino Wiay, S.STP, M.Si.
2. Distrik Kepulauan Moora dari pejabat lama Alanthino Wiay, S.STP, M.Si ke pajabat baru Yohanis Gobai, S.Sos.
3. Distrik Uwapa dari pejabat lama Yeremias Mote, S.STP ke pajabat baru Ronald Kadepa, S.Sos.
4. Distrik Wapoga dari pejabat lama Victor Fun, S.Sos, M.Si ke pajabat baru Welly Saroy, S.Sos.
666 orang membaca tulisan ini